Zat asam yang dikandung dalam buah Asam Jawa banyak memiliki khasiat. Selain sebagai pencahar, Asam Jawa bisa dijadikan jamu untuk melancarkan buang air besar dan peredaran darah. Sementara kandungan flavonoid yang terdapat pada daunnya menjadikan daun asam jawa ini sebagai antiradang dan menghilangkan rasa sakit.
Cara Mengobati Nyeri Haid dengan Asam Jawa
Cara pertama: Ambil 1 genggam daun asam jawa yang masih muda dan 2 jari rimpang kunyit. Keduanya ditumbuk hingga halus lalu tambahkan setengah gelas air matang. Saring dan minum airnya.
Cara kedua: Sediakan setengah jari asam kawak, 10 potong temulawak, dan gula aren secukupnya. Rebus semua bahan tersebut dengan 1 gelas air hingga tersisa setengahnya. Saring airnya dan minum sekaligus. Lakukan selama satu minggu sebelum masa haid.
Catatan: Ramuan asam kawak ini tidak boleh diminum oleh wanita hamil.
0 Response to "Mengobati Nyeri Haid dengan Asam Jawa"
Posting Komentar